English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Thursday, June 23, 2011

Hizbullah Tangkap Mata-Mata Israel

Hizbullah menangkap beberapa orang yang dicurigai berprofesi sebagai mata-mata bagi Israel. Tersangka yang ditangkap tersebut diduga melakukan mata-mata bagi Dinas Intelijen Israel Mosad.

Menurut sumber di Lebanon, penangkapan ini dilakukan terhadap 10 anggota Hizbullah sendiri. Beberapa dari mereka ternyata memiliki kedudukan tinggi di organisasi tersebut. Mereka ditangkap setelah diketahui berkolaborasi bersama Israel.

Salah satu pejabat Hizbullah yang ditangkap adalah Mohammad Atwi di Distrik Nabatiyeh. Atwi selama ini dikenal bertanggung jawab mengorganisir keamanan di dalam Hizbullah. Dia juga melakukan koordinasi dengan Iran dan Suriah.

Seorang ulama juga turut ditangkap dalam tindakan mata-mata ini. "Sekelompok anggota Hizbullah ditangkap setelah kedapatan berkolaborasi dengan Israel," ungkap seorang sumber rahasia dalam tubuh Hizbullah seperti dikutip Kantor Berita Ahlul Bayt, Kamis (23/6/2011).

Saat ini para tersangka itu tengah diinterogasi oleh pihak berwenang. Beberapa dari mereka diketahui mengakui melakukan tindak mata-mata bagi Mosad, sementara beberapa lainnya menolak tuduhan tersebut.

Hizbullah mengakui sudah mengetahui pelaku mata-mata ini sejak tiga bulan lalu. Hal itu didapat setelah pihak mereka mendapatkan informasi berharga yang diperoleh dari Israel. Selama dua tahun terakhir tokoh-tokoh penting Hizbullah kerap ditangkap karena bekerja sama dengan pihak Negara Yahudi itu.

Bila dinyatakan bersalah, tersangka mata-mata ini akan dihadapkan pada hukuman seumur hidup melakukan kerja paksa. Bila aksi mata-mata ini menimbulkan korban jiwa pada warga Lebanon, maka mereka akan diancam dengan hukuman yang lebih berat.